Explore Sumbar

HokBen Baru di Padang Yang Lebih Luas

18.02.00

Hokben Padang
Photo by Ubay

Halo penggemar makanan Jepang yang ada di kota Padang !!!!

Siapa nih yang suka makanan Jepang khususnya Hokben (Hoka Bento)? Seru banget di Padang sudah ramai dengan tempat makan baru. Tapi bukan sesuatu yang baru juga kalau kita membicarakan tentang HokBen. Sebelumnya HokBen membuka cabang pertamanya di Transmart Padang. Restaurant ini menyajikan menu makanan berupa bento (lunch box) yang bercitarasa Jepang, seperti Tempura Don, Karage, Chicken Teriyaki, dan banyak menu lainnya.

Tepat pada tanggal 30 Juni 2023 ini, HokBen membuka cabang kedua di kota Padang dengan konsep “stand alone”, yaitu punya gedung sendiri yang lebih luas dan nyaman. Gedung Hokben ini berbentuk Rumah Gadang pada desain interiornya yang berlokasi di Bagindo Aziz Chan. Ini jadi cabang ke 365 dari seluruh gerai HokBen di Indonesia. HokBen yang baru buka ini juga mempunyai layanan yang berbeda. Seperti dine-in, takeaway, drive thru, party roommusholla, serta area parkir yang luas.

Ternyata tahun ini HokBen memasuki usia 38 tahun, di usia 38 ini sesuai dengan visinya akan ‘Membawa kebaikan untuk memelihara kehidupan masyarakat dengan menciptakan dan menyediakan makanan yang berintegritas’. HokBen juga berkolaborasi dengan Rebricks, mengolah sampah plastik mika bekas HokBen menjadi bahan bangunan roster yang nantinya digunakan kembali sebagai bagian dari disain interior HokBen di Baginda Aziz Chan. 1 roster menggunakan 10 plastik mika bekas HokBen. Saat ini sudah ada 30 gerai HokBen yang menggunakan eco-roster dan HokBen sudah mengolah 20.380 plastik mika atau sekitar 300 kilogram sampah plastik mika.

Apa yang beda dari HokBen Padang yang baru ini?

Dengan hadirnya fitur party room, HokBen Padang memberikan kesempatan kepada semua kalangan untuk mengadakan segala kegiatan yang bisa dihadiri orang banyak seperti pesta ulang tahun, pertemuan, atau acara-acara lain dengan kapasitas 140 kursi. Jadi buat yang berencana adain acara, juga bisa banget disini. Gerai ini juga mempunyai balkon yang terletak di lantai 2, dengan suasana outdoor yang lebih terbuka. 

Apa Saja Menu HokBen?

Hokben Baru padang
Photo by PujP

Selain menu diatas, ada menu lainnya seperti, Ekkado, Tori no Teba, Egg Chicken Roll, Ebi Furai, Kani Roll, Beef / Chicken Teriyaki dan Yakiniku atau Set. Serta menu favorit HokBen lainnya seperti Ramen, HokBen Fried Chicken dan Tempura. Selain itu banyak juga pilihan salad, snack and dessert di HokBen yang cocok untuk dinikmati sambil bersantai. Biasa aku paling suka dengan menu set teriyaki hokben plus Tori Teba nya. 

Apakah Hokben Halal?

Pastinya HokBen juga terjamin kehalalan untuk semua menunya, mulai dari bahan baku, proses produksi sampai siap disajikan kepada pelanggan HokBen. Jadi tidak perlu ragu lagi untuk mengkonsumsinya yaa. 

Bagi yang penasaran bisa langsung kunjungi gerainya di Jalan Bagindo Aziz Chan No. 34. Dekat dengan pusat kota, membuat tempat ini cocok untuk para pelanggannya yang ingin bersantai setelah berjalan-jalan di tempat-tempat kece di kota Padang. 

Sumber : HokBen siaran pers

hokben Padang
Photo by Eka

You Might Also Like

11 komentar

  1. Bener banget nih tempat cukup luas dan tempat duduknya banyak yang comfy. cocoklah buat ngerjain tugas 😁

    BalasHapus
    Balasan
    1. iyaa mba jadi ada tempat nongkrong baru yang nyaman yaaa :D

      Hapus
  2. Seru sekali sekarang ada HokBen yang bisa 24 jam dan luas untuk kegiatan-kegiatan nih

    BalasHapus
  3. Senangnya bisa ketemuan sesama blogger di HokBen Padang!
    See you again next timee

    BalasHapus
  4. Aihh menyenangkan ya, ketika rekomendasi kuliner di Kota Padang makin bertambah lagi. Apalagi HokBen yg menunya banyak yang saya suka.

    BalasHapus
  5. Waahh asyik tambah satu list buat Work From Cafe di HokBen… Apalagi 24 jam buka, bisa nih jadi rekomendasi tempat makanan di Padang yaa…

    BalasHapus
  6. paket hoka hemat adalah favoritku :D

    BalasHapus

Hii All.. Thanks for visiting my blog.. Please leave your comment and connect each other.. Thankyou ^.^