Magic Tooth & Prof Milk Padang |
Kalau di Padang nyari tempat makan steak biasanya susah susah gampang. Dibilang susah sebenanrnya banyak cafe dan restaurant yang menyajikan berbagai menu steak. Tapi nyari steak yang sesuai kantong mahasiswa dengan menu andalan nya steak itu yaa itu susahnya. hehehe.
Jadi kebetulan karena iseng mau pergi makan, saya dan kak tia langsung cus pergi makan dikawasan Jati. Paling suka makan disekitar Jati karena disini kawasan mahasiswa, anak sekolahan dan rumah sakit. Apa hubunganya? Tentu saja kalau udah dikawasan mahasiswa harga makanan pun biasa sesuai kantong mahasiswa dan kebetulan juga disekitar sini sangat banyak terdapat berbagai kuliner yang memanjakan lidah.
Langsung aja kita kepikiran pengen coba makan steak di Magic Tooth. Karena namanya magic tooth kirain klinik gigi. Heheh. Kebetulan ini tempat baru buka lagi setelah beberapa waktu vakum sepertinya. Cukup penasaran juga karena belum jadi coba dan lagi sempat lihat di instagram juga, harga steak yang ditawarkan lumayan miring sesuai budget mahasiswa (anggap saja saya masih mahasiswa) berkisar 16k - 28k.
Lokasinya tepat di seberang jalan Fakultas Ekonomi Jati. Tempatnya bisa dibilang kecil dengan kapasitas 3 meja untuk 8-12 orang pengunjung. Dari luar kita bisa lihat papan namanya Magic Tooth Steak and Milk. Jadi selain jual steak, juga ada minuman susu berbagai rasa dengan nama Prof Milk.
Prof Milk |
Prof Milk & Magic Tooth |
Menu & Harga
Menu disini khusus steak yang terdiri dari chicken dan beef steak. Kita bisa pesan double atau single steak seharga 16k - 28k dengan berbagai variasi sauce seperti cheese, barbeque, atau blackpepper sauce. Untuk minuman juga terdapat berbagai jenis minuman seperti susu rasa strawberry, melon, green tea, banana atau chocolatte milk. Selain itu juga terdapat snack seperti sosis bakar, kentang atau nugget.
Menu Magic Tooth |
Menu Prof Milk |
Karena lagi gak lapar-lapar amat, saya coba pesan chicken steak dengan saus keju cheese sauce seharga 16k. Jika ingin pakai nasi, kita cukup tambah 3k untuk nasi. Untuk seharga 16k rasa steak nya lumayan lezat, dengan daging ayam yang padat dilapisi dengan tepung crispy. Cukup kenyang walau saya sendiri makanya gak pakai nasi.
Chicken Steak With Cheese Sauce |
Kemudian teman saya juga pesan chicken double steak dengan saus keju dan barbeque sauce seharga 23k. Karena namanya double jadi dapat 2 potong ayam dengan porsi dan plate yang lebih besar.
Double Chicken Steak With Cheese and Barbeque Sauce |
Kita juga coba minuman profmilk berupa banana milk vanila dan greentea milk seharga 10k. Untuk banana milk nya saya sangat suka karena cukup kental dan banana nya terasa. Tapi saat coba greentea masih sedikit kurang terasa greenteanya. Kalau ditambah lagi mungkin bisa lebih enak.
Banana Milk Vanilla |
Karena space dan tempat yang kecil, jadi beneran enaknya buat pergi makan aja. Saat pembayaran lagi ada promo jadi kita dapat diskon khusus sebesar 3k bagi followers instagramnya @magic_tooth. So bagi yang penasaran bisa langsung coba makan disini. :)
Alamat
Seberang Fakultas Ekonomi dan Fakultas Kedokteran Gigi Jati, Padang
Open : Senin - Jumat (11.00 - 20.30)
Sabtu - Minggu (12.00 - 21.00)
Magic Tooth & Prof Milk Start Order |
6 komentar
kalau berkunjung kepadang harus coba ke magic tooth steak prof-milk kayanya .
BalasHapussilahkan dicoba..
Hapusenak sekali buat buka puasa nanti nih,..
BalasHapusiyaaa rasanya cukup enak..
Hapussedap banget nih, buat menu makan siang nanti..
BalasHapussilahkan dicoba.. :)
HapusHii All.. Thanks for visiting my blog.. Please leave your comment and connect each other.. Thankyou ^.^